Pengantar InaSAFE

Dalam bab ini kami akan memperkenalkan InaSAFE dan memberikan gambaran umum tentang InaSAFE.

Tentang proyek InaSAFE

Proyek InaSAFE (http://inasafe.org) dimulai dengan tujuan untuk menyediakan alat bagi para manager penanggulangan bencana yang ingin mempelajari potensi dampak dari suatu bencana. Awal mula fokus kegiatan ini adalah di Indonesia - negara yang rentang terhadap berbagai bencana seperti banjir, tsunami, gunung berapi, gempa bumi, dan juga bencana lokal seperti longsor, kebakaran hutan, dsb. InaSAFE saat ini sudah diadopsi ke berbagai negara - tidak hanya spesifik Indonesia saja.

Tujuan utama dari InaSAFE adalah untuk memfasilitasi dan membantu perencaanaan yang lebih baik dalam menghadapi bencana - slogan kami yaitu “better planning saves lives” (perencanaan yang baik menyelamatkan banyak nyawa).

../../_images/001_inasafe_slogan.png

Tiap negara di dunia menghadapi tantangan tersendiri. Berdasarkan “Global Assessment Report for Disaster Risk Reduction (GAR) / Laporan Awal Global untuk Pengurangan Ancaman Bencana” untuk bencana yang diperhatikan oleh Indonesia adalah gunung berapi dan banjir - negara lain menghadapi kendala yang berbeda.

../../_images/002_disaster_risk.png

Resiko bencana untuk Indonesia - foto berdasarkan http://www.preventionweb.net/english/hyogo/gar/2015/en/profiles/GAR_Profile_IDN.pdf

../../_images/003_disaster_loss.png

Kerugian akibat bencana di Indonesia - foto dari http://www.preventionweb.net/english/hyogo/gar/2015/en/profiles/GAR_Profile_IDN.pdf

Pada proyek InaSAFE kita menyediakan alat yang akan meningkatkan kemampuan manager penanggulangan bencana untuk menyiapkan kajian untuk bencana dan mengurangi dampak bencana tersebut tehadap populasi lokal dan infrastruktur.

Sumber terbuka

Dari awal, InaSAFE merupakan proyek dengan sumber terbuka (GPL license). Ini berarti tidak ada biaya untuk lisensi, perangkat lunak dapat secara gratis di sebarluaskan dan dibagikan ke semua orang, dan sumber kode yang digunakan untuk membuat perangkat lunak ini tersedia secara gratis yang berarti semua orang yang memiliki kemampuan teknis dapat ikut berkontribusi kedalam proyek. Menjadi proyek dengan sumber terbuka merupakan hal yang penting untuk kami karena kami ingin banyak orang yang bisa menggunakan dan meningkatkan perangkat lunak ini. Jika mempunyai alat yang bisa digunakan untuk semua orang dalam mengembangkan kemampuan perencanaannya, hal ini tidaklah buruk bukan?

Data terbuka (Open data)

Salah satu faktor yang berpengaruh dalam menggunakan alat InaSAFE ini adalah akses terbuka terhadap data yang relevan, terbaru dan data geospasial yang dikelola secara baik. Tanpa jaringan jalan, bangunan, batas administrasi, data bencana dan data populasi, dst, sebuah InaSAFE tidak mungkin digunakan. OpenStreetMap.org, WorldPop, dan banyak sekali pemerintah dan non pemerintah di seluruh dunia yang membuat data tersebut tersedia. Kita tidak bisa lebih menekankan pentingnya peran pemerintah dalam memimpin untuk membuat data mereka tersedia secara bebas sehingga kita bisa menggunakannya untuk keuntungan penduduk mereka sendiri.

Lihat video promosi untuk InaSAFE

Jika anda ingin mengetahui lebih lanjut anda bisa melihat video promosi http://data.inasafe.org/Movies/InaSAFE_Promo_EN.mp4